Back

SPI UIN Antasari Banjarmasin

Dalam rangka pengawasan secara internal Kampus UIN Antasari Banjarmasin, dibentuk Satuan Pengawasan Internal (SPI) yang mempunyai tugas melaksanakan fungsi pengawasan nonakademik pada Universitas.

Saat ini SPI UIN Antasari Banjarmasin dipimpin oleh Hj. Raden Yani Gustiani, SE., MM. untuk masa bakti 2020/2025. Adapun bidang pengawasan meliputi Pengawasan Bidang Anggaran, Pengawasan Bidang Kinerja SDM dan Pengawasan Bidang Barang Milik Negara. Hasil pengawasan akan diserahkan kepada pimpinan sebagai bahan pertimbangan dalam mengambil kebijakan.

SPI sendiri berkantor di Gedung Rektorat Lantai 1 kampus 1 di Banjarmasin dan di Gedung Rektorat Lantai 3 di kampus 2 Banjarbaru. Memiliki garis komando dan garis koordinasi langsung dibawah Rektor. sehingga bisa dikatakan SPI sebagai perpanjangan tangan rektor dalam mengawasi dan kontrol terhadap kegiatan non akademik.

Pada perjalanannya, SPI memiliki prinsip bukan menjadi unit yang ditakuti melainkan sebagai kompas atau penunjuk arah bagi setiap unit agar dalam menjalankan tugas tidak bertentangnan dengan aturan yang ada atau sesuai koridor yang berlaku. Hal ini bertujuan agar memajukan UIN Antasari Banjarmasin dalam berkiprah dibidang pendidikan dalam rangka mencerdaskan dan memajukan kehidupan bangsa.

Semoga dengan kehadiran SPI menjadi pelengkap dalam mengelola kampus demi kemajuan UIN Antasari Banjarmasin.

Banjarmasin, 30 Mei 2024

Hj. Raden Yani Gusriani, SE., MM

Berita

WhatsApp Image 2024-10-14 at 12.17.33 (2)

Kepala SPI Himbau Seluruh Civitas Untuk Memberikan Ultimate Service

Kepala Satuan Pengawasan Internal (SPI) UIN Antasari Banjarmasin memberikan amanat pada apel pagi Senin (14/10). Amanat tersebut secara spesifik ditujukan kepada seluruh civitas akademika UIN...
Selengkapnya »
whatsapp_image_2024-09-28_at_12_03_19_760c96aa

Itjen Kemenag Kunjungi UIN Antasari dan Lakukan Evaluasi Inkubasi Bisnis Pesantren

Selain kunjungan ke pesantren, Tim Itjen Kemenag juga melakukan kunjungan ke Universitas Islam Negeri (UIN) Antasari Banjarmasin dalam rangka sosialisasi Bantuan Inkubasi Bisnis Pesantren. Tim...
Selengkapnya »
DSC_2301

Semakin Yakin Menghadapi Penilaian WBBM, UIN Antasari Tetap Gelar Bimtek Ultimate Service

Seluruh Front Office dan Satuan Pengamanan (Satpam) serta Pimpinan Unit mengikuti kegiatan pembukaan pelatihan Ultimate Service (Pelayanan Tertinggi) yang digelar di Aula Zhafry Zamzam, Rabu,...
Selengkapnya »
WhatsApp Image 2024-09-18 at 14.39.42 (1)

SPI Sukses Gelar Bimtek SIMPI!

Satuan Pengawasan Internal atau SPI UIN Antasari Banjarmasin menggelar kegiatan Bimbingan Teknis Sistem Informasi Manajemen Pengendalian Intern (SIMPI), Rabu 18/9. Kegiatan digelar di Ruang Pertemuan...
Selengkapnya »
WhatsApp Image 2024-09-13 at 09.44.46 (1)

Kepala SPI Siapkan Rapat Koordinasi Bimtek SIMPI

Kepala Satuan Pengawasan Internal (SPI) UIN Antasari Banjarmasin, Hj. Raden Yani Gusriani, SE., MM memimpin rapat persiapan kegiatan Bimbingan Teknis Sistem Informasi Manajemen Pengendalian Intern...
Selengkapnya »
WhatsApp Image 2024-08-25 at 08.41.12 (1)

Bapor UIN Antasari Banjarmasin Angkat Tropi Juara 1 Rektor Cup IAIN Palangkaraya

[Palangkaraya] –  Tim Badminton UIN Antasari Banjarmasin berhasil meraih juara 1 pada ajang Rektor Cup IAIN Palangkaraya, Sabtu (24/8). Ajang tersebut digelar dalam rangka memperingati...
Selengkapnya »
IMG-20240822-WA0067

Kepala SPI Pimpin Tim ZI UIN Antasari Gelar Studi Tiru Ke KPPN Pelaihari

Sebanyak 20 anggota Tim ZI UIN Antasari Banjarmasin bertolak ke KPPN Pelaihari, Kamis (22/8). Rombongan diberangkatkan dalam rangka kegiatan studi tiru untuk pemantapan dalam menghadapi...
Selengkapnya »
WhatsApp Image 2024-08-23 at 14.41.19

SPI Gelar Evaluasi EPI UIN Antasari Banjarmasin berbasis SPIP

Satuan Pengawasan Internal (SPI) UIN Antasari Banjarmasin menggelar kegiatan evaluasi pelaksaan program eveluasi pengendalian internal (EPI) di UIN antasari, Rabu (21/8). Kegiatan berlangsung di aula...
Selengkapnya »

Pengumuman

SPI AKAN GELAR BIMTEK MANAJEMEN RESIKO DENGAN APLIKASI SIMPI

SPI UIN Antasari Banjarmasin siap menggelar Bimbingan Teknis terkait Manajemen Risiko dengan Aplikasi SIMPI. Kegiatan akan dilaksanakan pada Selasa, 21 Mei 2024. Bimtek rencananya berlangsung di Aula Zafry Zam-Zam Lantai 3 Rektorat. Adapun kouta peserta sebanyak 78 orang. Dua Narasumber …

Agenda

21
Mei
Bimtek Manajemen Risiko Berbasis Aplikasi SIMPI
08:00 - 16:00
Aula Zafry Zam-Zam