Kepala SPI Himbau Seluruh Civitas Untuk Memberikan Ultimate Service
Kepala Satuan Pengawasan Internal (SPI) UIN Antasari Banjarmasin memberikan amanat pada apel pagi Senin (14/10). Amanat tersebut secara spesifik ditujukan kepada seluruh civitas akademika UIN Antasari Banjarmasin agar memberikan pelayanan tertinggi atau biasa disebut dengan Ultimate Service.
Ultimate Service sendiri telah diberikan pelatihan khusus untuk front office pada bulan November lalu. Pelatihan tersebut digelar dengan tujuan agar membekali pengetahuan dan skill pada saat menyambut tamu demi pelayaan maksimal. Hj. Raden Yani Gusriani, SE., MM memberikan arahan agar Ultimate Service juga perlu dipraktekkan bagi Back Office atau mereka yang bekerja di dalam kantor yang juga memberikan layanan kepada penerima layanan (Costumer).
Dirinya menjelaskan secara singkat makna Ultimate Service tersebut. “Ultimate service itu maksudnya adalah pelayanan yang kita berikan melebihi ekspektasi. Costumer kita sambut dengan ramah, kemudian kita berikan pelayanan, setelah itu kita tanyakan apakah sudah jelas dan membantu. Jika sudah selesai maka tak lupa kita ucapkan terima kasih atas kunjungannya tanpa lupa mendoakan agar urusannya lancar serta kebaikan-kebaikan lainnya”, pungkasnya.
Di akhir amanat, dirinya juga mengingatkan agar menjaga budaya kerja di UIN Antasari Banjarmasin. Dirinya mengutip 2 dari 7 budaya kerja dari Franklin Covey. “Bapak-Ibu semua, saya sudah merasakan dampak yang luar biasa setelah saya menerapkan 7 Habits dari Franklin Covey. 2 saja sudah sangat kelihatan dampaknya, yang pertama kita harus proaktif dan yang ke dua adalah memantapkan tujuan”, paparnya
Dirinya menegaskan bahwa sebagai pegawai apalagi ASN di UIN Antasari Banjarmasin perlu menjadi proaktif dalam bekerja. Sebab sikap proaktif sangat membantu menyelesaikan permasalahan dalam bekerja. Selanjutnya dirinya juga menegaskan agar memurnikan tujuan. “Kita bekerja untuk kampus, bukan untuk personal bukan untuk kepentingan pribadi maupun kepentingan golongan”, tutupnya. (rep/ft:haitami/jamal_humas)